Majalah Farmasetika, 8 (4) 2023, 283-304
https://doi.org/10.24198/mfarmasetika.v8i4.45498
Artikel Review
Dilla Anggraeni*, Marita Kaniawati, Ganardi Jafar
Universitas Bhakti Kencana
*E-mail: dilaanggraeni51@gmail.com
(Submit 20/02/2023, Revisi 09/03/2023, Diterima 31/03/2023, Terbit 23/05/2023)
Abstrak
Jerawat (Acne vulgaris) adalah kelainan kulit yang terjadi akibat penumpukan sebum yang dihasilkan oleh kelenjar minyak yang ada di kulit. Penumpukan sebum tersebut akan menstimulus pertumbuhan P. acne yang akan menyebabkan pertumbuhan jerawat. Terapi untuk jerawat telah banyak dikembangkan untuk berbagai bahan aktif dan metode yang digunakan sudah beragam dari yang konvensional hingga teknologi terbarukan. Penghantaran terbarukan seperti nanoteknologi dipilih karena dapat meningkatkan stabilitas bahan aktif, meningkatkan penetrasi pada kulit serta dapat menghantarkan zat aktif ke daerah terapi yang tertarget. Tujuan: review yang disusun untuk menjadi bahan acuan komprehensif mengenai jerawat. Metode: metode yang digunakan adalah pengumpulan artikel ilmiah dari sumber nasional dan internasional. Hasil: hasil yang didapatkan adalah metode nanopartikel adalah metode yang paling baik dalam penghantaran sediaan topikal khususnya untuk terapi jerawat. Adapun berbagai pengembangan terbarukan yaitu lipid nanopartikel, polimer nanopartikel dan metal nanopartikel. Review ini akan mengulas secara lengkap berbagai studi mengenai penghantaran terbarukan zat aktif dalam penghantaran nano teknologi untuk terapi jerawat.
Kata kunci: Jerawat, Kulit, Nanopartikel,
Teks Lengkap:
Pendahuluan
Kulit adalah lapisan jaringan terluar yang melapisi seluruh permukaan tubuh. Kulit menjadi bagian yang melindungi tubuh dari paparan lingkungan. Kulit memiliki ciri yang khas dan tersendiri tergantung pada jenis kelamin, usia, ras dan iklim. Kulit memiliki beberapa lapisan yaitu epidermis, dermis dan subkutan. Pada lapisan epidermis yang menjadi lapisan terluar terdapat kelenjar keringat yang mengeluarkan produk limbah melalui pori-pori yang disebut dengan keringat [1]. Lapisan keringat yang menyumbak pori akan menjadi gangguan pada kulit yang disebut dengan jerawat (Acne vulgaris). Acne vulgaris atau yang biasa disebut dengan jerawat adalah gangguan yang terjadi pada kulit akibat produksi sebum yang meningkat sehingga menyebabkan terjadinya lesi, inflamasi, papul dan kemerahan pada kulit [2]. Jerawat juga distimulus dengan adalanya pertumbuhan bakteri P. acne karena adanya penumpukan sebum pada pori-pori. Jerawat ditandai juga dengan area kulit merah bersisik, timbulnya komedo, papula, nodul hingga jaringan parut. Lesi tersebut sering terjadi pada wajah, leher dan punggung. Jerawat menjadi salah satu penyakit kulit yang paling banyak diderita oleh kalangan masyarakat. Jerawat mempengaruhi hampir 9.4% dari populasi global sehingga menjadi salah satu penyakit kelainan kulit yang paling banyak diderita di dunia. Jerawat dianggap sebagai salah satu penyakit kulit yang ekstrim keparahan jerawat mengakibatkan depresi dan gangguan mental pada penderita. Terbukti penderita jerawat memiliki kecemasan dua kali lebih tinggi dari yang bukan penderita jerawat. Keparahan jerawat dipengaruhi oleh kondisi fisiologis penderita dan kondisi lingkungan [3]. Beberapa bahan aktif telah dikembangkan untuk terapi jerawat seperti asam salisilat, sulfur hingga golongan retinoid [4]. Bahan aktif ini dapat mengurangi produksi sebum dan mempercepat pematangan jerawat. Beberapa cara konvensional dalam terapi jerawat seperti topikal menggunakan krim dan gel yang mengandung bahan aktif untuk terapi jerawat. Namun cara konvensional ini sudah mendapat pembaruan tentang pendekatan sebagai terapi anti jerawat seperti pendekatan nanoteknologi untuk dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dari bahan aktif yang digunakan. Pendekatan nanoteknologi untuk pengantaran bahan aktif jerawat dianggap dapat mempercepat penetrasi ke dalam lapisan kulit serta dapat meningkatkan stabilitas zat aktif. Pada review ini akan diulas secara lengkap mengenai faktor penyebab jerawat, terapi jerawat serta pendekatan terbaru nanoteknologi sebagai anti jerawat. Review artikel ini dapat digunakan sebagai acuan dalam pemilihan metode untuk preparasi berbagai bahan aktif untuk anti jerawat khusunya dalam penghantaran nanopartikel sehingga atikel review ini harus menjadi salah satu riset pendukung.
Metode
Review artikel ini disusun berdasarkan artikel ilmiah mengulas tentang penghantaran nanoteknologi untuk terapi jerawat dalam rentang 10 tahun terakhir (2012-2023). Original artikel yang didapatkan berjumlah 135 dengan 33 artikel pokok dan 23 artikel pendukung. Referensi yang digunakan diambil dari Scopus, PubMed, Elsevier, NCBI dengan kata kunci “solid lipid nanoparticle for acne”, “nanostructured lipid carrier for acne”, “nano emulsion for acne”, “liposom for acne”, “niosom for acne”, “etosom for acne”, “transfersome for acne”, “polymeric nanoparticle for acne”, “nanofibers for acne”, “silver nanoparticle for acne”, “gold nanoparticle for acne”. Gambar 1. Bagan Alir Studi Literatur.
Gambar 1. Bagan alir literatur
Pembahasan
1. Etiologi Acne vulgaris
Faktor penyebab jerawat bisa terbagi menjadi dua yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal yang menyebabkan terjadinya jerawat adalah peningkatan sekresi sebum, hiperkeratosis, penyumbatan folikel serta koloni bakteri (Propionibacterium acnes). Faktor eksternal berupa inflamasi karena redikal, stres, iklim, suhu, kelembaban, kosmetik dan makanan. Penyebab pasti jerawat masih belum jelas namun faktor internal dan eksternal tersebut dianggap sebagai agen pencetus jerawat dan dapat memperparah jerawat [5]. Jerawat juga terjadi karena hipersensitivitas kelenjar sebaceous ke tingkat androgen dalam sirkulasi normal yang diperburuk oleh bakteri P. acnes dan peradangan. Penyebab jerawat juga dari penggunaan obat-obatan seperti litium, steroid, dan antikonvulsan serta pengaruh lainnya seperti terpapar sinar matahari berlebih, penggunaan pakaian yang oklusif seta gangguan endokrin dan keturunan [3]. Jerawat berkembang karena penyumbatan folikel karena produksi sebum yang berlebih, terbetuknya kreatinin secara berlebih hingga terjadi penyumbatan pada bagian pori kulit oleh kotoran. Dengan meningkatnya produksi androgen sehingga menyebabkan kelenjar sebaseus membesar dan meningkatkan sekresi sebum [3], [6], [7].
Gambar 1 Etiologi Acne vulgaris
2. Patofisiologi Acne vulgaris
Peningkatan hormon androgen ini dapat memicu produksi sebum yang berlebih sehingga dapat memicu pertumbuhan papula berisi nanah yang biasa dikenal dengan jerawat. Pada saat pubertas juga menjadi faktor terjadinya jerawat [8]. Hal ini karena pada saat masa pubertas hormon androgen terjadi reuptake membentuk kompleks reseptor androgen di sitoplasma kemudian memasuki nukleus melalui nukleoporidan mengubah urutan gen tertentu yang dapat meningkatkan produksi sebum oleh sebosit [9]. Ketika produksi sebum berlebih maka sebum akan mengalir melalui saluran pilosebaceous dan akan menumpuk di permukaan kulit. Selama menumpuk pada permukaan kulit, sebum akan menghasilkan asam linoleat yang akan menyebabkan penyumbat folikel rambut hak ini menjadi tahapan awal terbentuknya jerawat. Selain asal linoleat yang terbentuk karena produksi sebum ada pula asam lemak bebas yang dibentuk oleh bakteri P. acnes. Asam lemak ini terbentuk dari mekanime pembentukan trigliserida yang juga akan menghambat folikel rambut [1]. Penghambatan folikel ini juga terjadi dari tekanan oksigen dan pembentukan radikal bebas oleh fagosit sebagai respon terhadap infeksi mikroorganisme. Asam lemak yang menghambat bersifat kemotaktik dan akan mengarah pada produksi sitokin yang merupakan agen inflmasi seperti IL-8 dan IL-1α [10]. Agen inflamasi ini akan menyebabkan peradangan dan pembentukan keratin. Pembentukan keratin ini ketika berlebih akan menyebabkan hiperkeratosis yang akan menyebabkan hiperkornifikasi dan pembentukan duktus dari
lamela. Hiperkeratosis ini akan menjadi mikro komedo yang selanjutnya akan menjadi komedo dan semakin berkembang menjadi jerawat [11], [12].
3. Bahan Aktif Untuk Acne vulgaris
Tabel 1 Bahan Aktif dan Bentuk Sediaan yang Beredar di Pasaran
a. Benzoil Peroksida
Penggunaan benzoil peroksida bisa memperkecil resiko resistensi antibiotik pada bakteri hal ini dibuktikan dengan kombinasi benzoil peroksida dengan topikal antibiotik seperti klindamisin dapat memperkecil iritasi kulit dengan menurunkan konsentrasi klindamisin tanpa menurunkan efektivitasnya [13]. Namun aktivitas benzoil peroksida akan meningkat jika digunakan bersamaan dengan eritromisin topikal yang artinya benzoil beroksida dan eritromisin memiliki aktivitas yang sinergis dan dapat meningkatkan efek terapi jika digunakan bersama. Sediaan yang mengandung benzoil peroksida sudah beredar di pasaran dan banyak digunakan sebagai agen anti jerawat dengan konsentrasi 2.5% sampai 10%. Kombinasi dari benzoil peroksida dan antibiotik topikal [14]. Kombinasi antara benzoil peroksida, adapalen dan retinoid dapat mengobati jerawat rendah hingga sedang dengan durasi kurang dari 12 minggu [4]. Efek samping utama yang terkait dengan benzoil peroksida adalah iritasi sementara pada kulit, kontak alergi seperti dermatitis. Dalam jangka panjang atau bersamaan dengan antibiotik oral mereka dapat digunakan dalam penyembuhan tipe sedang [15].
b. Asam Azaleat
Asam azaleat adalah turunan dari asam karboksilat. Zat ini memiliki aktivitas antioksidan yang tinggi dan bersifat keratolitik. Sifat dari asam azaleat adalah menyebabkan perubahan komposisi asam lemak bebas dari permukaan kulit sehingga mengurangi penghambatan pada folikel rambut tetapi asam azaleat ini menyebabkan iritasi lokal dan fotosensitivitas [16]. Perawatannya umumnya
terbatas hingga 6 bulan. Asam azaleat ini dapat digunakan dalam konsentrasi 20% dan dapat digunakan dua kali sehari. Asam azaleat memiliki efektivitas sebagai anti inflamasi, anti infeksi, dan agen antioksidan [17]. Asam azalea dapat menurunkan hiperpigmentasi dengan menghambat enzim tirosinase dan menekan produksi melanin. Studi membuktikan 15% asam azaleat dapat memberikan efektivitas dalam penyembuhan jerawat [18]. Studi lain menyatakan bahwa konsentrasi 10 hingga 20% asam azaleat dapat menghambat inflamasi pada tikus percobaan dalam 8 minggu. Selain itu asam azaleat dengan konsentrasi 15% dikombinasikan dengan tretinoin dapat memberikan penyembuhan scars bekas jerawat dengan efektif [2], [19], [20].
c. Retinoid
Retinoid adalah bahan aktif yang penggunaanya luas dalam dermatologis. Retinoid memiliki aktivitas sebagai anti jerawat, anti aging dan agen depigmentasi. Penggunaan retinoid terkhusus pada jerawat ringan hingga sedang pada penggunaan 2 sampai 3 kali sehari [2]. Bahan aktif golongan retinoid tersedia dalam bentuk gel dan krim yang telah banyak digunakan di pasaran. Pada sediaan krim lebih disarankan untuk formulasi sediaan dengan kandungan retinoid karena bersifat oklusi dan dapat mempelama kontak retinoid pada kulit. Selain itu formulasi krim retinoid memiliki akitvitas komedolitik atau penghancur komedo [16]. Retinoid menjadi lini pertama terapi untuk pengobatan jerawat sedang hingga parah, tunggal ataupun dikombinasi. Efek samping yang sering terjadi pada penggunaan retinoid adalah gejala iritasi ringan dan dapat ditanggulangi dengan mengurangi frekuensi pemberian dan kuantitas pemberian. Golongan retinoid tidak disarankan pada penggunaan ibu hamil karena dapat menyebabkan malformasi janin [21]. Turunan dari retinoid yang juga sering digunakan adalah isotretinoin. Isotretinoin atau yang dikenal retinol adalah bahan aktif yang digunakan sebagai terapi anti jerawat parah. Isotretinoin menurunkan aktivitas produksi asam lemak, yang dapat menyebabkan penurunan dalam produksi sebum sehingga menghasilkan penurunan yang signifikan dalam populasi P. acnes. Konsentrasi retinol meningkat pada daerah kulit dan dapat mengganggu metabolisme dengan vitamin A endogen. Sebagian besar pasien memerlukan terapi minimal 4 bulan tetapi pada 15% dari kasus diperlukan periode waktu yang lebih lama. Dari semuanya, 40% dari pasien sembuh dan tidak memerlukan perawatan lebih lanjut, dan lebih lanjut 21% membutuhkan pengobatan topikal saja. Sekitar 39% kekambuhan terjadi di dalam 3 tahun. Dari semuanya, 16% membutuhkan antibiotik oral dan 23% membutuhkan lebih lanjut kursus isotretinoin. Terlepas dari tingginya biaya isotretinoin relatif murah untuk mengobati jenis jerawat sedang atau parah dengan itu dibandingkan dengan antibiotik lain yang tersedia [22].
d. Terapi Hormon
Peradangan pada lapisan epidermis menghasilkan pembentukan jerawat. Hormon sangat mempengaruhi proses tumbuhnya jerawat karena menyangkut pematangan hormon androgen pada tubuh. Ada beberapa studi yang dilakukan
menyatakan bahwa usia sangat berpengaruh pada resiko terjadinya jerawat hal ini karena pada usia 18-32 tahun manusia mengalami masa pubertas dengan perkembangan dan perubahan fisik yang cukup signifikan yang disebabkan perubahan hormon yang cukup signifikan pula [23]. Sekitar 46% populasi wanita yang menderita jerawat memiliki sedikit kadar testosteron dan juga penghambatan globulin yang merupakan peningkat hormon seks [24]. Untuk itu penyembuhan bisa dilakukan dengan antiandrogen seperti cyproterone acetate 2 mg bersama dengan etinil estradiol 35 mg yang sama efektifnya dengan tetrasiklin oral tetapi durasi pengobatan adalah 3-6 bulan bila digunakan tunggal[24]. Cyproterone asetat (50 atau 100 mg) dari hari ke 5-15 dari siklus menstruasi di samping 35 mg etinil estradiol dari hari ke 5-26 menunjukkan lebih banyak efek terapi yang baik. Pil kontrasepsi kombinasi dapat memperparah jerawat, misalnya itu mengandung norethisterone atau levonorgestrel, tapi ini tidak sama untuk keseluruhan kasus, misalnya yang mengandung desogestrel atau gestodena [22].
4. Pendekatan Nanoteknologi
Tabel 2. Pendekatan Nanoteknologi untuk Terapi Acne
a. Lipid Nanopartikel
Nanopartikel lipid adalah pengantaran terbarukan dari pengobatan jerawat. Nanopartikel lipid memiliki ukuran 50-100 nm dimana lipid sebagai pembawa utama dan distabilkan oleh surfaktan dan polimer tambahan. nanopartikel lipid ini merupakan golongan besar dimana didalamnya termasuk solid lipid nanoparticle, nanostructured lipid carriers, nanoemulsion dan vesicular nanosystem. Nanopartikel lipid memiliki penetrasi lebih baik pada membran kulit karena mengandung lipid sebagai pembawanya yang akan lebih mudah terpenetrasi di lapisan epidermis [44]. Beberapa kelebihan dari nanopartikel pembawa lipid yaitu pelepasan bahan aktif berkelanjutan dan memiliki durasi yang lama, mempertahankan stabilitas bahan aktif dan juga menghindari degradasi [45]. Pemabawa lipid juga dapat membentuk lapisan tipis pada permukaan kulit yang dapat meningkatkan retensi air sehingga kulit dapat terhidrasi lebih lama dan dapat meningkatkan daya serap zat aktif [2].
b. Solid Lipid Nanoparticle
Solid lipid nanoparticle (SLn) adalah sistem pengantaran dengan ukuran partikel 50-1000 nm. Komponen pembawa utama adalah lipid dengan konsentrasi 0.1%-30% (w/w). Komponen penstabilnya adalah surfaktan golongan amfifilik dengan konsentrasi 0.5% hingga 5% (w/w). Konsentrasi demikian dianggap sudah dapat menstabilkan nanopartikel [46]. Selain sebagai pembawa utama , lipid juga merupakan komponen yang memberikan kontribusi pada pengecilan ukuran partikel, mengontrol pelepasan dan meningkatkan penetrasi pada kulit [47]. Beberapa golongan lipid yang sering digunakan dalam nanopartikel yakni golongan asam lemak, gliserol dan wax. Dalam terapi jerawat penghantaran SLn memiliki kapasitas enkapsulasi yang baik, tidak hanya pada bahan aktif nonpolar namun juga pada bahan aktif polar. Pada beberapa penelitian yang menyatakan bahwa tambahan pembawa dalam nanopartikel lipid juga memberikan kontribusi dalam terapi. Kitosan yang merupakan
polimer yang biasa digunakan dalam nanopartikel memberikan
percepatan dalam anti inflamasi [45]. Pada bahan aktif neem oil
digunakan lechitin sebagai pembawa lipid di nanopartikel hal ini
menunjukan pelepasan yang terkontrol dari bahan aktif dengan adanya
variasi konsentrasi dari lechitin [48]. Pengembangan dan optimasi juga
dilakukan pada golongan antibiotik eritromisin yang dikehendaki memiliki
durasi pelepasan terkendali. Eritromisin diformulasi dalam sediaan gel
berbasis SLn. SLn yang memuat eritromisin dianggap memiliki stabilitas
yang baik berdasarkan uji PDI, zeta potensial dan efisiensi penjerapan
yang man hasil memenuhi syarat. Berdasarkan uji ini juga didapatkan rilis
in-vitro SLn eritromisin lebih tinggi yaitu 90.94% dibandingkan gel
eritromisin biasa 87.94% [38].
c. Nanostructured lipid carriers
Nanostructured lipid carriers (NLC) adalah pengantaran dengan
menggunakan lipid cair yang terperangkap dalam matriks lipid padat.
Daya penjerapan zat aktif dalam matriks lebih unggul dan dapat
mempertahankan stabilitas lebih baik dari pada pengantaran solid lipid
nanopartikel. Hal ini karena pada NLC tidak memungkinkan terjadinya
rekristalisasi padatan lipid sehingga stabilitas dan ukuran partikel dapat
dipertahankan dalam durasi penyimpanan [45]. NLC umumnya terdiri dari
kombinasi lipid cair dan padatan yang memebentuk matriks kompleks
nanopartikel dengan ukuran 50 nm hingga 1000 nm. Lipid padat yang
digunakan sama dengan yang digunakan pada SLN dan lipid cair yang
digunakan adalah trigliserida rantai menengah, trigliserida asam kaprilat
dan kaprat, serta asam oleat [13]. Metode NLC memiliki keunggulan dari
model nanopartikel lainnya dalam skala sclae up karena memiliki tingkat
degradasi lebih rendah serta penjerapan zat aktif dalam matriks yang
maksimal [45]. Pada masa kini NLC lebih banyak dikembangkan untuk zat
aktif yang memiliki kelarutan rendah seperti isotretinoin. Gel isotretinoin
yang diformulasikan dalam sediaan gel dengan penghantaran NLC
menunjukan onset cepat dan efek yang berkepanjangan. Gel ini juga
memiliki resiko iritasi yang kecil dan penerimaan yang baik dalam
penggunaan topikal [45]. NLC dengan zat aktif klindamisin untuk terapi
acne juga menunjukan 90% efisiensi pada enkapsulasi yang menunjukan
stabilitas yang optimum [49], [50]. Pada penelitian lain mengembangkan,
mengkarakterisasi dan mengevaluasi potensi (NLC) dengan zat aktif
dapsone sebagai pengobatan topikal untuk jerawat. Formulasi NLC
dengan berhasil dengan menggunakan metode emulsifikasi/sonikasi.
Ukuran partikel berkisar dari 106,2 ± 5,6 nm hingga 151,3 ± 7,4 nm, dan
NLC memiliki muatan permukaan yang stabil, tergantung pada
pengemulsi yang digunakan (Tween 80, Transcutol P, atau
cetyltrimethylammonium bromide). Efisiensi penjerapan berkisar antara
76,5±3,8 % hingga 91,1±3,9. Berdasarkan pelepasan in-vitro, permeasi
kulit ex-vivo, khasiat dan keamanan farmakologis yang dibandingkan
dengan larutan hidroalkohol menunjukan dapsone dengan pembawa
matriks lipid NLC dan memiliki sistem pelepasan terkontrol dengan efek
oklusif yang lebih baik [7]. Pada zat aktif adapalane yang memiliki
efektivitas untuk jerawat diformulasi dengan pembawa NLC terbukti dapat
meningkatkan kelarutan, penghantaran tertarget, pelepasan terkontrol, dan stabilitas yang dapat dipertahankan [13].
d. Nano Emulsi
Nano emulsi adalah bentuk penghantaran nanoteknologi yang terdiri dari fase minyak dan fase air serta bahan aktif. Bahan aktif hidrofilik dipertahankan dalam fase air dan lipofilik pada fase minyak. Nanoemulsi memiliki berbagai keuntungan seperti meningkatkan kelarutan bahan aktif dalam minyak dengan mendispersikan dahulu pada air, memudahkan penetrasi bahan aktif hidrofilik pada kulit [50]. Nano emulsi juga merupakan penghantaran tertarget yang digunakan dalam terapi jerawat. Aktivitas anti bakteri dan anti inflamasi dari Thymus vulgaris meningkat setelah di formulasi dalam penghantaran nano emulsi hal ini telah diuji dalam secara in-vivo serta studi in-vitro dimana menunjukkan bahwa Thymus vulgaris memiliki aktivitas antimikroba paling kuat, dengan fenolat dan terpenoid sebagai konstituen antimikroba utama [51]. Selain itu minyak atsiri dari Origanum vulgare L. juga diformulasi dalam penghantaran nano emulsi serta diuji secara in-vitro dan in-vivo. Didapatkan hasil penyembuhan ya ng unggul dibandingkan dengan antibiotik kontrol, serta secara kolektif menunjukan bahwa nano emulsi minyak atsiri Origanum vulgare L. memiliki efek potensial dalam terapi jerawat dan mengatasi resistensi antibiotik [21]. Zat aktif isotretinoin juga diformulasi dalam penghantaran nanoemulsi menunjukan efek yang optimum sebagai anti jerawat secara in-vivo [37]. Karakterisasi Nanoemulsi juga dilakukan pada zat aktif rifampisin dengan penghantaran nano emulsi dan melakukan evaluasi efek antibakterinya pada Staphylococcus aureus dan Stapilococcus epidermidis yang di isolasi dari jerawat dimana hasil yang didapatkan bahwa sediaan dengan penghantaran nano emulsi mendapat hasil anti bakteri yang signifikan [36].
e. Liposom
Liposom adalah bentuk penghantaran vesikular yang paling awal dikembangkan. Liposom terdiri dari beberapa lapisan yang mengandung fosfolipid dan kolesterol. Kombinasi keduanya dikhususkan untuk meningkatkan stabilitas dengan membentuk lapisan ganda. Lipososm
dicirikan berdasarkan ukuran dan jumlah lapisan. Vesikel multilamelar memiliki ukuran lebih besar dari 0.5 μm, sedangkan vesikel unilamelar kecil memiliki ukuran 20 nm hingga 100 nm dan unilamelar besar memiliki ukuran lebih dari 100 nm. Fosfolipid yang banyak digunakan adalah f osfatidiletanolamin, fosfatidilserin dan fosfatidilkolin. Fosfolipid ini
merupakan komponen terbesar dalam vesikel liposom
dengan konsentrasi hingga 30%. Bagian fosfolipid ini dipisahkan oleh air
sehingga liposom tidak hanya penghantaran untuk bahan aktif lipofilik
namun juga bisa untuk hidrofilik [33]. Formulasi liposom dikembangkan
pada ekstrak Rhodomyrtone tomentosa dan secara klinis telah diuji
dengan membandingkan bersama gel klindamisin 1%. Hasil yang
didapatkan adalah liposom ekstrak Rhodomyrtone tomentosa terbukti
efektif dan aman untuk pengobatan lesi dan inflamasi jerawat. Pada
akhir uji klini menunjukan pada kelompok ekstrak Rhodomyrtone
tomentosa berkurang secara signifikan 36.36% dan 34.70% untuk gel
klindamisin [33]. Pada antibiotik klindamisin juga telah diuji dengan
penghantaran liposom efektif dalam pengobatan dan penghambatan
jerawat. Selain itu juga dikembangkan teh hijau yang dijerap dalam
liposom. Dibandingkan gel liposom klindamisin (77,5%) da the
hijau (74,8%) menunjukan penghambatan dalam waktu 24 jam [52].
f. Niosom
Niosom adalah pengahantaran vesikular yang terdiri dari surfaktan nonionik, kolesterol dan agen penginduksi muatan. Kolesterol digunakan untuk memperkuat lapisan bilayer vesikular, surfaktan seperti polioksietilen alkil eter dan ester dapat meningkatkan stabilitas dan mencegah degradasi kimia serta penginduksi muatan seperti dichetil fosfat dan stearylamine berkontribusi terhadap tolakan elektrostatik untuk menjaga stabilitas antar vesikular. Niosom memiliki keunggulan yaitu memiliki waktu kontak lama terhadap kulit, mengurangi penyerapan sistemik serta komponen yang lebih stabil untuk bahan aktif hidrofilik dari pada liposom namun niosom juga memiliki kekurangan seperti stabilitas fusi, agregasi dan kebocoran dalam penyimpanan jika tidak tepat dalam penentuan perbandingan konsentrasi penyusun vesikular [32]. Beberapa zat aktif diformulasikan dengan penghantaran niosom. Doksisiklin sebagai antibiotik terapi jerawat diformulasi menggunakan lipid kolesterol dan surfaktan span 60. Uji toksisitas niosom doksisiklin dilakukan pada Human Dermal Fibroblast (HDF) dengan metode MTT setelah 72 jam, dan uji aktivitas anti bakteri penyebab utama jerawat melalui uji antibiogram serta pengaruhnya terhadap kulit tikus Wistar diukur. Didapatkan hasil terjadi peningkatan viabilitas sel, peningkatan aktivitas antibakteri, dan tiga kali lipat peningkatan deposisi obat dalam formulasi niosom. Secara keseluruhan, penelitian ini menunjukkan kemampuan niosom mengandung doksisiklin efektif untuk mengatasi jerawat [53]. Gel anti
jerawat niosom dengan bahan aktif ekstrak Piper betlr L. telah dilakukan pengembangan dengan variasi surfaktan pada dua formula dimana hasil menunjukan formula dengan konsentrasi surfaktan lebih tinggi menghasilkan stabilitas yang lebih baik [54]. Pada penelitian lain menunjukan efektifitas niosom rifampisin efektif terhadap penghambatan Staphylococcus aureus dan Staphylococcus epidermidis yang diisolasi dari jerawat [36].
g. Etosom
Etosom adalam bentuk penghantaran vesikular yang terdiri dari fosfatidilkolin, kolesterol dan etanol serta air. Penggunaan etanol menjadi ciri khusus dari etosom. Jumlah etanol yang tinggi mencapai 20%-50% digunakan untuk meningkatkan penetrasi bahan aktif di kulit. Penggunaan
fosfatidilkolin dan kolesterol dapat memperkuat lapisan vesikular dan
dapat meningkatkan elastisitas penetrasi pada kulit [25]. Pengantaran
dengan sistem etosom telah banyak dikembangkan untuk zat aktif salah
satunya adalah asam azaleat. Pada formulasi ini mendapatkan hasil
vesikel bulat, unilamellar dengan permukaan halus, menunjukkan ukuran
4,25 ± 1,35 μm dan efisiensi penjeratan 91,86 ± 2,25%. Formulasi ini
menunjukkan peningkatan aktivitas anti jerawat dibandingkan dengan gel
konvensional dan krim yang dipasarkan [25]. Pada penelitan lain juga
mengembangkan etosom asam azaleat dimana hasil juga menunjukan
bahwa etosom asam azalet efektif dalam penghantaran obat anti jerawat
[28]. Optimasi etosom juga dilakukan pada thymoquinon untuk terapi
jerawat. Didapatkan hasil yang menunjukkan bahwa formulasi etosom
yang dikembangkan telah menunjukkan efek yang cukup besar pada unit
kelenjar sebaceous dengan mengurangi jumlah dan ukuran kelenjarnya. Studi iritasi kulit lebih lanjut mengungkapkan bahwa formulasi yang
dikembangkan ini aman, tidak mengiritasi dan formulasi yang dapat
ditoleransi dengan baik untuk penggunaan topikal [27]. Studi lain
mengembangkan etosom dengan zat aktif cryptotanshinone dan
diformulasikan dalam sediaan gel topikal untuk pengobatan jerawat. Studi
ini menunjukkan formulasi etosom adalah sistem pengiriman dermal yang
efektif untuk cryptotanshinone, dan etosom cryptotanshinone gel efektif
dalam perawatan jerawat [30].
h. Transfersom
Transfersom adalah bentuk penghantaran vesikular yang pada
komponennya ditambahkan surfaktan sehingga memiliki sifat yang ultra
fleksibel dan elastis. Vesikel transfersom terdiri dari bilayer fosfolipid
kompleks dan aktivator tepi yakni surfaktan seperti natrium deoksikolat,
natrium cholate, span 60, span 65 dan span 80. Penggunaan surfakatan
tersebut yang membuat vesikel transfersome ultra fleksibel dan dapat
melewati pori yang kecil [42]. Pada penelitan terbaru dikembangkan terapi
jerawat photodynamic menggunakan P. acnes lipase-sensitive
transfersome (DSPE-PEGPheo A (DPP) transfersome). Untuk
meningkatkan selektivitas dan penetrasi kuli serta efisiensi, transfersom
DPP dibuat dari 1,2-distearoyl-sn-glycero-3-fosfoetanolamin-N-
[amino(polietilen glikol)-2000], feoforbida A (Pheo A), kolesterol, dan
Tween-80. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa DPP terapi
fotodinamik yang dimediasi transfersome dapat digunakan sebagai
alternatif untuk mengobati infeksi bakteri kulit seperti jerawat [42].
i. Nanopartikel Polimer
Nanopartikel polimer adalah pengahantaran nanopartikel dengan
menggunakan polimer sebagai pembungkus vesikular yang membawa zat
aktif mencapai targetnya. Nanopartikel yang menggunakan polimer
sebagai bahan vesikel termasuk dalam golongan nanosphere,
nanocapsule dan lipid based nanocapsules. Nanopartikel yang
menggunakan polimer memiliki ukuran rentang antara 20-1500 nm
dimana matriks polimer ini dapat mengabsorbsi bahan aktif lipofilik dan
menstabilkan pada permukaannya. Nanopartikel polimer tersusun dari
beberapa lapisan dimana terdapat inti hidroflik dan inti lipofilik. Inti
hidrofilik akan menjerap zat aktif polar sedang untuk zat aktif nonpolar
akan terjerap pada inti lipofilik [17]. Pada zat aktif asam azaleat
diformulasikan menggunakan polimer PLGA (poly(lactide-co-glycolide))
diuji berpotensi meningkatkan aktivitas anti jerawat (catarina pablo).
Polimer delonix digunakan sebagai penghantaran isotretinoin untuk terapi
jerawat. Hasil yang didapatkan adalah polimer delonix berhasil
mempertahankan stabilitas dan meningkatkan efektivitas anti jerawat dari
isotretinoin (Reis et al., 20s14).
j. Nanofiber
Nano fibers adalag pengahantaran vesikular dengan susunan fiber atau
serat yang berukuran 50 hingga 100 nm. Fiber yang memiliki ukuran nano
dapat mempertahankan sifat fisik dari vesikular serta memiliki fleksibilitas
yang baik. Komponen utama dari racun lebah yang memiliki aktivitas
antibakteri dan antiinflamasi diformulasi dalam nano fiber menggunakan
polimer kitosan. Kitosan merupakan polisakarida biodegradable yang
juga memiliki aktivitas antiinflamasi, antimikroba, dan sifat regeneratif.
Pada penelitian ini kitosan memiliki serat nano 0,001 dan 0,003% yang
memiliki efek dalam pengobatan topikal jarawatb [46], [55]
k. Silver nanopartikel
Nanopartikel dengan menggunakan silver sebagai penghantarnya.
Keunggulan dari nanopartikel silver adalah memiliki konduktivitas listrik
yang besar, sifat optik, biologis dan sifat termal yang dapat
mempertahankan stabilitas dari nanopartikel [56]. Nanopartikel siler juga
digunakan sebagai agen tunggal yang dapat membantu efekstivitas bahan aktif khususnya sebagai antibakteri. Pada penelitian yang telah dilakukan
yaitu sintesis silver nanoparticle dengan bahan aktif saponin dari ekstrak
Chenopodium album L. Peningkatan konsentrasi berbanding lurus dengan
peningkatan aktivitas dalam proses optimasi. Studi pendahuluan ini
menunjukkan potensi anti jerawatnya, yang dapat digunakan dalam terapi
di masa depan [43]. Silver nanoparticle juga disintesis dari ekstrak
Coriandrum sativum memiliki aktivitas anti jerawat, anti ketombe dan anti
kanker payudara [41].
l. Gold nanopartikel
Gold nanopartikel merupakan jenis nanopartikel dengan menggunakan
emas sebagai salah satu penyusun vesikel. Nanopartikel emas ini
dianggap sebagai bahan yang ideal untuk aplikasi biosensing dan
biomedis. Nanopartikel jenis ini memiliki sifat yang unik seperti
dispersibilitas yang tinggi dalam air, mudah disintesis dan dapat memiliki
sifat yang spesifik sesuai dengan ukuran dan bentuknya serta dapat
mempunyai fungsi melapisi permukaan bahan dan mempertahankan
tegangan antar muka dari vesikel [57]. Berdasarkan tinjauan yang telah
dilakukan nanopartikel dengan penghantaran emas ini telah banyak
dikembangkan khusunya sebagai penghantarab agen anti bakteri [40].
Dalam penelitian dilakukan uji terhadap bakteri P. acnes menggunakan
metode lempeng dan metode difusi hasilnya menunjukan nanopartikel
dengan pembawa emas menjadi agen prospektif untuk menggantikan
antibiotik sebagai anti bakteri penyebab jerawat [58]. Aktivitas antibakteri
suspensi nanopartikel emas dari fungsi permukaan berbeda diselidiki
terhadap strain standar Staphylococcus aureus dan Propionibacterium
acnes, dengan mempertimbangkan dua faktor yang umumnya
“diabaikan”: stabilitas koloid suspensi setelah dicampur dengan media
pertumbuhan bakteri dan kemungkinan kontribusi “kotoran/molekul” dalam
suspensi terhadap aktivitas antibakteri yang diamati [39]. Penelitian lain
dilakukan untuk mengetahui aktivitas antibakteri dan potensi
penyembuhan luka dari nanopartikel emas dengan zat aktif ekstrak
tanaman Plectranthus aliciae yang merupakan tanaman endemik Afrika
Selatan senyawa utamanya asam rosmarinic. Studi ini menyimpulkan
bahwa nanopartikel emas dengan asam rosmarinic berpotensi digunakan
untuk mengobati luka dengan aktivitas antibakteri [12].
m. Titanium dioxide nanopartikel
Titanium dioxide TiO2 dan ZnO banyak dikembangkan sebagai
penhantaran nanopartikel. Pada penggunaan sebagai penghantaran
bahan aktif anti jerawat kombinasi keduanya akan menghasilkan sifat
|katalitik yang kuat, aktivitas termodinamika yang stabil serta dapat
memberikan perlindungan terhadap radiasi matahari. Aplikasi dalam
bentuk sediaan juga memiliki keuntungan seperti transparansi,
kemudahan dalam aplikasi, tekstur yang menyenangkan, dapat jauh
ditoleransi oleh kulit dalam segi toksisitasnya. Adapun nilai tambah dalam
terapi jerawat adalah perlindungan terhadap UV hal ini karena kulit
berjerawat harus mendapat proteksi lebih dari sinir UV [57].
Kesimpulan
Pengembangan nanoteknologi untuk pengobatan jerawat telah banyak dilakukan pada berbagai zat aktif sintesis maupun alami. Pengembangan tersebut untuk dapat mempertahankan dan meningkatkan stabilitas zat aktif, meningkatkan penetrasi ke membran kulit, menghantarkan obat tertarget serta memperpanjang waktu kontak. Berdasarkan ulasan yang telah dilakukan didapatkan bahwa macam penghantaran nanopartikel cenderung menggunakan lipid untuk menstabilkan zat aktif serta mempertahankan stabilitas zat aktif. Penggunaan surfaktan dan etanol juga digunakan untuk menstabilkan teganagan antar muka dari partikel.Pengembangan nanoteknologi ini diharapkan dapat menjadi alternatif untuk zat aktif yang memiliki kelarutan buruk serta stabilitas yang buruk.
Daftar Pustaka
[1] A. H. S. Heng, Y. H. Say, Y. Y. Sio, Y. T. Ng, and F. T. Chew, “Epidemiological Risk Factors Associated with Acne Vulgaris Presentation, Severity, and Scarring in a Singapore Chinese Population: A Cross-Sectional Study,” Dermatology, vol. 238, no. 2, pp. 226–235, 2022, doi: 10.1159/000516232.[2] E. Touitou and H. Natsheh, “Topikal administration of drugs incorporated in carriers containing phospholipid soft vesicles for the treatment of skin medical conditions,” Pharmaceutics, vol. 13, no. 12, 2021, doi: 10.3390/pharmaceutics13122129.[3] F. A. Khamdan, M. A. Shah, M. A. Khamdan, and E. Albasri, “Acromegaly Presenting with Resistant Acne Vulgaris,” Case Rep. Dermatol., vol. 14, no. 2, pp. 151–156, 2022, doi: 10.1159/000525069.[4] J. Tan, R. Bissonnette, D. Gratton, N. Kerrouche, and J. M. Canosa, “The safety and efficacy of four different fixed combination regimens of adapalene 0.1%/benzoyl peroxide 2.5% gel for the treatment of acne vulgaris: results from a randomised controlled study,” Eur. J. Dermatology, vol. 28, no. 4, pp. 502–508, 2018, doi: 10.1684/ejd.2018.3367.[5] M. Bertolani et al., “The influence of Mediterranean diet in acne pathogenesis and the correlation with insulin-like growth factor-1 serum levels: Implications and results,” Dermatology Reports, vol. 14, no. 1, pp. 11–14, 2022, doi: 10.4081/dr.2022.9143.[6] N. Afshari, M. Amirnia, D. Ahmadi, S. Kashefi, and V. Aghamohammadi, “Comparing the efficacy of intense pulsed light combined with oral azithromycin versus oral azithromycin alone in the treatment of moderate to severe papulopustular acne vulgaris,” Med. J. Tabriz Univ. Med. Sci., vol. 42, no. 6, pp. 621–626, 2021, doi: 10.34172/mj.2021.001. [7] M. Elmowafy et al., “Impact of nanostructured lipid carriers on dapsone delivery to the skin: in vitro and in vivo studies,” Int. J. Pharm., vol. 572, p. 118781, 2019, doi: 10.1016/j.ijpharm.2019.118781.[8] S. Pena, D. Hill, and S. R. Feldman, “Use of topikal retinoids by dermatologists and non-dermatologists in the management of acne vulgaris,” J. Am. Acad. Dermatol., vol. 74, no. 6, pp. 1252–1254, 2016, doi: 10.1016/j.jaad.2016.01.011.[9] W. Sonyot et al., “In vitro antibacterial and anti-inflammatory effects of novel insect fungus polycephalomyces phaothaiensis extract and its constituents against propionibacterium acnes,” Antibiotics, vol. 9, no. 5, 2020, doi: 10.3390/antibiotics9050274.[10] A. M. O’Neill et al., “Antimicrobial production by perifollicular dermal preadipocytes is essential to the pathophysiology of acne,” Sci. Transl. Med., vol. 14, no. 632, 2022, doi: 10.1126/scitranslmed.abh1478.[11] N. Kirsten, N. Mohr, and M. Augustin, “Prevalence and cutaneous comorbidity of acne vulgaris in the working population,” Clin. Cosmet. Investig. Dermatol., vol. 14, pp. 1393–1400, 2021, doi: 10.2147/CCID.S322876.[12] P. Mawardi, I. Ardiani, P. P. Primisawitri, and A. Nareswari, “Dual role of cutibacterium acnes in acne vulgaris pathophysiology,” Bali Med. J., vol. 10, no. 2, pp. 486–490, 2021, doi: 10.15562/bmj.v10i2.2358.[13] S. Ahmad Nasrollahi, F. Koohestani, A. Naeimifar, A. Samadi, A. Vatanara, and A. Firooz, “Preparation and evaluation of adapalene nanostructured lipid carriers for targeted drug delivery in acne,” Dermatol. Ther., vol. 34, no. 2, pp. 1–10, 2021, doi: 10.1111/dth.14777.[14] R. Pugashetti and K. Shinkai, “Treatment of acne vulgaris in pregnant patients,” Dermatol. Ther., vol. 26, no. 4, pp. 302–311, 2013, doi: 10.1111/dth.12077.[15] N. Hayashi et al., “Clindamycin phosphate 1.2%/benzoyl peroxide 3% fixed-dose combination gel versus topikal combination therapy of adapalene 0.1% gel and clindamycin phosphate 1.2% gel in the treatment of acne vulgaris in Japanese patients: A multicenter, randomized, invest,” J. Dermatol., vol. 45, no. 8, pp. 951–962, 2018, doi: 10.1111/1346-8138.14497.[16] A. Bisht et al., “Hydrogel composite containing azelaic acid and tea tree essential oil as a therapeutic strategy for Propionibacterium and testosterone-induced acne,” Drug Deliv. Transl. Res., vol. 12, no. 10, pp. 2501–2517, 2022, doi: 10.1007/s13346-021-01092-4.[17] C. P. Reis, N. Martinho, C. Rosado, A. S. Fernandes, and A. Roberto, “Design of polymeric nanoparticles and its applications as drug delivery systems for acne treatment,” Drug Dev. Ind. Pharm., vol. 40, no. 3, pp. 409–417, 2014, doi: 10.3109/03639045.2013.767826. [18] V. D. Callender, H. Baldwin, F. E. Cook-Bolden, A. F. Alexis, L. Stein Gold, and E. Guenin, “Effects of Topikal Retinoids on Acne and Post-inflammatory Hyperpigmentation in Patients with Skin of Color: A Clinical Review and Implications for Practice,” Am. J. Clin. Dermatol., vol. 23, no. 1, pp. 69–81, 2022, doi: 10.1007/s40257-021-00643-2.[19] K. Chilicka, A. M. Rogowska, R. Szyguła, I. Dzieńdziora-Urbińska, and J. Taradaj, “A comparison of the effectiveness of azelaic and pyruvic acid peels in the treatment of female adult acne: a randomized controlled trial,” Sci. Rep., vol. 10, no. 1, pp. 1–8, 2020, doi: 10.1038/s41598-020-69530-w.[20] S. St. Surin-Lord and J. Miller, “Topikal Treatment of Truncal Acne with Tretinoin Lotion 0.05% and Azelaic Acid Foam,” Case Rep. Dermatol. Med., vol. 2020, 2020, doi: 10.1155/2020/5217567.[21] K. Balighi, M. Daneshpazhooh, V. Lajevardi, S. Talebi, and A. Azizpour, “Cheilitis in acne vulgaris patients with no previous use of systemic retinoid products,” Australas. J. Dermatol., vol. 58, no. 3, pp. 211–213, 2017, doi: 10.1111/ajd.12476.[22] M. Yaldiz, A. Kara, M. Guven, B. Solak, R. Kara, and M. T. Erdem, “Assessment of auditory function and lipid levels in patients receiving oral isotretinoin (13-cis retinoid) therapy for acne vulgaris,” Postep. Dermatologii i Alergol., vol. 37, no. 3, pp. 360–363, 2020, doi: 10.5114/ada.2018.79566.[23] S. E. Koçyiğit, M. Şahin, Y. Houshyar, F. S. Dost Günay, and D. Çorapçioğlu, “Effects of isotretinoin treatment on levels of hormones involved in the etiopathogenesis of acne,” Turkish J. Endocrinol. Metab., vol. 24, no. 3, pp. 237–246, 2020, doi: 10.25179/tjem.2020-75230.[24] E. Soebakti, M. Y. Listiawan, and E. Ervianti, “Kadar Hormon 17Α – Hydroxyprogesteron ( 17- OHP ) Serum pada Pasien Pria dengan Akne Vulgaris Sedang-Berat dan tanpa Akne Vulgaris ( Hormone Levels of 17α -Hydroxyprogesterone ( 17-OHP ) Serum in Male Patients with Acne Vulgaris Moderate-Severe and Withou,” Berk. Ilmu Kesehat. Kulit dan Kelamin, vol. 30, no. 1, p. 1, 2018.[25] A. Mistry and P. Ravikumar, “Development and evaluation of azelaic acid based ethosomes for topikal delivery for the treatment of acne,” Indian J. Pharm. Educ. Res., vol. 50, no. 3, pp. S232–S243, 2016, doi: 10.5530/ijper.50.3.34.[26] Z. Yu, H. Lv, G. Han, and K. Ma, “Ethosomes Loaded with cryptotanshinone for acne treatment through topikal gel formulation,” PLoS One, vol. 11, no. 7, pp. 1–11, 2016, doi: 10.1371/journal.pone.0159967.[27] H. Kausar et al., “Optimization of ethosomes for topikal thymoquinone delivery for the treatment of skin acne,” J. Drug Deliv. Sci. Technol., vol. 49, pp. 177–187, 2019, doi: 10.1016/j.jddst.2018.11.016. [28] R. R. Mustofa and Iskandarsyah, “Preparation and characterization of anti-acne ethosomes using cold and thin-layer hydration methods,” Int. J. Appl. Pharm., vol. 10, no. Special Issue 1, pp. 338–342, 2018, doi: 10.22159/ijap.2018.v10s1.75.[29] A. Jain, “Topikal Delivery of Erythromycin Through Cubosomes For Acne,” Pharm. Nanotechnol., vol. 06, pp. 38–47, 2018, doi: 10.2174/2211738506666180209100222.[30] T. Zuo et al., “Cryptotanshinone-loaded cerasomes formulation: In vitro drug release, in vivo pharmacokinetics, and in vivo efficacy for topikal therapy of acne,” ACS Omega, vol. 1, no. 6, pp. 1326–1335, 2021, doi: 10.1021/acsomega.6b00232.[31] G. Jafar, M. Abdassah, T. Rusdiana, and R. Khairunisa, “Development and characterization of precirol ato 88 base in nanostructured lipid carriers (Nlc) formulation with the probe sonication method,” Int. J. Appl. Pharm., vol. 13, no. special issue 3, pp. 43–46, 2021, doi: 10.22159/IJAP.2021.V13S3.08.[32] B. A. Habib, N. F. Abdeltawab, and I. Salah Ad-Din, “D-optimal mixture design for optimization of topikal dapsone niosomes: in vitro characterization and in vivo activity against Cutibacterium acnes,” Drug Deliv., vol. 29, no. 1, pp. 821–836, 2022, doi: 10.1080/10717544.2022.2048131.[33] S. Wunnoo et al., “Rhodomyrtone as a new natural antibiotic isolated from rhodomyrtus tomentosa leaf extract: A clinical application in the management of acne vulgaris,” Antibiotics, vol. 10, no. 2, pp. 1–12, 2021, doi: 10.3390/antibiotics10020108.[34] S. Rahnama et al., “Development and characterization of the electrospun melittin-loaded chitosan nanofibers for treatment of acne vulgaris in animal model,” J. Ind. Text., vol. 52, pp. 1–24, 2022, doi: 10.1177/15280837221112410.[35] A. Hadjizadeh, “Niosome encapsulated doxycycline-hyclate for potentiation of acne therapy : formulation and characterization,” 2021.[36] M. Dominic, R. Joseph, P. M. S. Begum, P. Kanoth, J. Chandra, and S. Thomas, “ur na l P of,” Carbohydr. Polym., p. 115620, 2019, doi: 10.1016/j.hermed.2021.100453.[37] A. T. OGUNJIMI, “Isotretinoin-loaded Delonix polymeric nanoparticles prospects as a delivery tool in the treatment of acne,” 2018.[38] P. Dhillon, M. A. Mirza, M. K. Anwer, A. S. Alshetaili, S. M. Alshahrani, and Z. Iqbal, “Development and optimization of erythromycin-loaded lipid-based gel by Tdesign: In vitro characterization and antimicrobial evaluation,” Brazilian J. Pharm. Sci., vol. 55, pp. 1–9, 2019, doi: 10.1590/s2175-97902019000217395. [39] N. N. Mahmoud, A. M. Alkilany, E. A. Khalil, and A. G. Al-Bakri, “Antibacterial activity of gold nanorods against staphylococcus aureus and propionibacterium acnes: Misinterpretations and artifacts,” Int. J. Nanomedicine, vol. 12, pp. 7311–7322, 2017, doi: 10.2147/IJN.S145531.[40] H. Hidayat et al., “Antibacterial and photocatalytic activity of visible-light-induced synthesized gold nanoparticles by using Lantana camara flower extract,” Green Process. Synth., vol. 11, no. 1, pp. 1072–1082, 2022, doi: 10.1515/gps-2022-0091.[41] I. A. Lambrechts et al., “Targeting Acne Bacteria and Wound Healing In Vitro Using Plectranthus aliciae, Rosmarinic Acid, and Tetracycline Gold Nanoparticles,” Pharmaceuticals, vol. 15, no. 8, 2022, doi: 10.3390/ph15080933.[42] H. Park et al., “Lipase-Sensitive Transfersomes Based on Photosensitizer/Polymerizable Lipid Conjugate for Selective Antimicrobial Photodynamic Therapy of Acne,” Adv. Healthc. Mater., vol. 5, no. 24, pp. 3139–3147, 2016, doi: 10.1002/adhm.201600815.[43] J. K. Sharma, P. Srivastava, S. Ameen, M. S. Akhtar, S. K. Sengupta, and G. Singh, “Phytoconstituents assisted green synthesis of cerium oxide nanoparticles for thermal decomposition and dye remediation,” Mater. Res. Bull., vol. 91, pp. 98–107, 2017.[44] N. Karimi, B. Ghanbarzadeh, H. Hamishehkar, and B. Mehramuz, “Antioxidant , Antimicrobial and Physicochemical Properties of Turmeric Extract-Loaded Nanostructured Lipid Carrier ( NLC ),” vol. 22, no. November 2017, pp. 18–24, 2018, doi: 10.1016/j.colcom.2017.11.006.[45] S. L. Patwekar, S. R. Pedewad, and S. Gattani, “Development and evaluation of nanostructured lipid carriers-based gel of isotretinoin,” Part. Sci. Technol., vol. 36, no. 7, pp. 832–843, 2018, doi: 10.1080/02726351.2017.1305026.[46] R. Goyal, L. K. Macri, H. M. Kaplan, and J. Kohn, “Nanoparticles and nanofibers for topikal drug delivery,” J. Control. Release, vol. 240, pp. 77–92, 2016, doi: 10.1016/j.jconrel.2015.10.049.[47] M. Maria Leena, L. Mahalakshmi, J. A. Moses, and C. Anandharamakrishnan, Nanoencapsulation of nutraceutical ingredients. Elsevier Inc., 2020. doi: 10.1016/B978-0-12-816897-4.00014-X.[48] E. Alğin Yapar, “Skin whiteners an overview,” Marmara Pharm. J., vol. 21, no. 1, pp. 48–53, 2017, doi: 10.12991/marupj.259880.[49] N. Fatima, S. Rehman, B. Nabi, S. Baboota, and J. Ali, “Harnessing nanotechnology for enhanced topikal delivery of clindamycin phosphate,” J. Drug Deliv. Sci. Technol., vol. 54, no. September, p. 101253, 2019, doi: 10.1016/j.jddst.2019.101253. [50] S. Tolentino, M. N. Pereira, M. C. de Sousa, M. Cunha-Filho, G. M. Gelfuso, and T. Gratieri, “The influence of sebaceous content on the performance of nanosystems designed for the treatment of follicular diseases,” J. Drug Deliv. Sci. Technol., vol. 59, p. 101895, 2020, doi: 10.1016/j.jddst.2020.101895.[51] M. A. Hossain, K. A. S. AL-Raqmi, Z. H. AL-Mijizy, A. M. Weli, and Q. Al-Riyami, “Study of total phenol, flavonoids contents and phytochemical screening of various leaves crude extracts of locally grown Thymus vulgaris,” Asian Pac. J. Trop. Biomed., vol. 3, no. 9, pp. 705–710, Sep. 2013, doi: 10.1016/S2221-1691(13)60142-2.[52] F. Li and A. V. Singh, “Recent advancements to enhance the therapeutic efficacy of antiepileptic drugs,” Acta Pharm., vol. 71, no. 4, pp. 527–544, 2021, doi: 10.2478/acph-2021-0041.[53] M. S. Adel Mehraban et al., “Effect of rose oil on Gastroesophageal Reflux Disease in comparison with omeprazole: A double-blind controlled trial,” Complement. Ther. Clin. Pract., vol. 43, no. March, p. 101361, 2021, doi: 10.1016/j.ctcp.2021.101361.[54] M. Jufri, M. Muthaharrah, E. Humairah, and E. H. Purwaningsih, “Stability of anti-acne niosome gels containing betel leaf (Piper betle L.) essential oil,” Int. J. Appl. Pharm., vol. 9, pp. 130–134, 2017, doi: 10.22159/ijap.2017.v9s1.72_79.[55] F. Tuğcu-Demiröz, S. Saar, A. A. Kara, A. Yıldız, E. Tunçel, and F. Acartürk, “Development and characterization of chitosan nanoparticles loaded nanofiber hybrid system for vaginal controlled release of benzydamine,” Eur. J. Pharm. Sci., vol. 161, no. March, 2021, doi: 10.1016/j.ejps.2021.105801.[56] S. Gurusamy et al., “Environmental friendly synthesis of TiO 2 -ZnO nanocomposite catalyst and silver nanomaterilas for the enhanced production of biodiesel from Ulva lactuca seaweed and potential antimicrobial properties against the microbial pathogens,” J. Photochem. Photobiol. B Biol., vol. 193, no. February, pp. 118–130, 2019, doi: 10.1016/j.jphotobiol.2019.02.011.[57] S. V. Sheen Mers, E. T. Deva Kumar, and V. Ganesh, “Gold nanoparticles-immobilized, hierarchically ordered, porous TiO2 nanotubes for biosensing of glutathione,” Int. J. Nanomedicine, vol. 10, pp. 171–182, 2015, doi: 10.2147/IJN.S80054.[58] P. T. Huynh et al., “One-Pot, Surfactant-Free Synthesis of Gold Nanostars and Evaluation of Their Antibacterial Effects against Propionibacterium acnes,” J. Nanomater., vol. 2021, 2021, doi: 10.1155/2021/6650661.cara mengutip artikel ini
https://jurnal.unpad.ac.id/farmasetika/rt/captureCite/45498/0